EvenIDN - Brighton sukses tumbangkan tamunya Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris di Amex Stadium, Minggu (6/10/2024) malam WIB.
Brighton tampil buruk di babak pertama sehingga mereka harus kecolongan 2 gol lewat Brenan Johnson dan James Maddison.
Namun, Brighton berhasil bangkit di babak kedua dan sukses membalikan keadaan menjadi 3-2 melalui gol Minteh (48), Rutter (58), dan Danny Welbeck (66).
Dengan hasil ini Brighton sukses mengemas 12 poin dan berada di posisi ke 6, sedangkan Tottenham berada di posisi ke-9 klasemen sementara dengan 10 poin.
Jalannya Pertandingan
Saat laga baru berjalan 18 detik, Tottenham hampir membobol gawang Brighton. Namun, umpan tarik Timo Werner gagal di sambar Brenan Johnson yang lepas dari penjagaan.
Kembali Spurs mendapat peluang emas di menit ke-4. James Maddison yang berhasil lepas dari offside mendapat peluang untuk melepaskan tembakan, sayang tembakannya masih bisa di blok pemain Brighton yang muncul dari belakang.
Di menit ke-22, Spurs berhasil menjebol gawang Brighton lewat James Maddison. Sayang gol harus dianulir karena Johnson offside terlebih dahulu.
Baru satu menit kemudian Spurs berhasil unggul 1-0 melalui sepakan Brenan Johnson ke sudut gawang.
Berawal dari Maddison yang merebut bola memberikan umpan ke Solanke, melihat Johnson yang melakukan pergerakan, Solanke mmeberikan umpan terobosan dan diselesaikan dengan baik oleh Johnson.
Brighton baru bisa membuka peluang di menit ke-32, umpan tarik Mitoma dari sisi kiri gagal di sontek dengan baik oleh Danny Welbeck.
Spurs berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-37, mendapat umpan dari Timo Werner. James Maddison melepaskan tembakan yang gagal dibendung kiper Brighton. Skor 2-0.
Skor 2-0 bertahan hingga akhir babak pertama.
Babak Kedua
Di babak kedua, permainan berbalik, kini Brighton yang lebih dominan menguasai permainan. Brighton memperkecil kedudukan di menit ke-48.
Mitoma yang kembali menjadi kreator serangan Brighton mengirim umpan ke kotak penalti. Udogie yang berusaha membuang bola, melakukan blunder dan dengan mudah Minteh mejebol gawang Vicario. Skor 2-1.
Sepuluh menit kemudian, Brighton berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat gol Georginio Rutter.
Kembali berawal dari Mitoma yang mengirimkan umpan ke Rutter, Rutter sukses melewati 2 bek Spurs dan melepaskan tembakan dan menggetarkan gawang Vicario. Skor imbang 2-2.
Seperti masih mendapat momentum, Brighton berhasil comeback dengan mencetak gol ketiga lewat gol Danny Welbeck di menit 66.
Rutter yang berhasil melewati penjagaan Udogie dan Van De Ven langsung memberikan umpan lambung yang bolanya tepat di depan kepala Welbeck, dengan mudah menanduk bola. Skor 2-3.
Di sisa waktu tersisa, Spurs mencoba menyamakan kedudukan tapi skor 2-3 tetap bertahan hingga akhir pertandingan untuk kemenangan Brighton.
Kekalahan ini membuat pelatih Spurs Ange Postecoglue merasa kaget dan kecewa, karena anak asuhnya hilang kendali permainan dan terkena comeback.
"Mengecewakan. Frustrasi dan benar-benar hancur karena kekalahan ini. Kekalahan terburuk sejak saya di sini. Babak kedua yang tak bisa diterima. Jauh sekali dari standar kami," ungkapnya kepada Sky Sports, dikutip BBC.
"Kami terbawa situasi sebelumya. Kami semacam menerima takdir kami dan sulit untuk memahaminya karena kami tidak pernah melakukan itu ketika saya di sini. Kami membayar mahal."
Meskipun kecewa dengan permainan timnya, Ange Postecoglue tetap mengambil tanggung jawab tersebut sebagai pelatih.
"Tidak ada pesan apapun. Ini kekalahan yang buruk buat kami, seburuk itu. Hanya satu cara untuk memperbaikinya dan itu adalah tanggung jawab saya," lanjut Postecoglou.
"Kami kalah di semua duel dan kalau kami tidak kompetitif, tidak akan berhasil. Kami tidak kompetitif sepanjang laga."