EvenIDN - Manchester City berhasil menang 1-3 ketika bertandang ke kandang West Ham United di London Stadium pada Sabtu (31/8/2024).
Meski bermain dikandang lawan City berhasil tampil dominan dengan mencatatkan 68% penguasaan bola dan melepaskan 23 tembakan.
Sedangkan West Ham hanya berhasil menguasai 32% penguasaan dan 10 percobaan tembakan.
Erling Haaland berhasil membuat Manchester City unggul pada menit ke-10, kemudian disamakan di menit ke-19 melalui gol bunuh diri Ruben Dias.
Haaland kembali mencetak gol di menit ke-30 dan mengakhiri pertandingan menjadi 1-3 dengan mencetak gol ketiganya di menit 83.
Babak Pertama
Saat laga baru berjalan 10 menit, Haaland berhasil mencetak gol pembuka.
Mendapat umpan terobosan dari Bernardo Silva, Haaland mampu melepaskan tembakan ke pojok gawang. City unggul 1-0!
Kali ini giliran Kevin De Bruyne yang mengancam pada menit ke-13.
Berawal dari sepak pojok melihat kiper lawan yang sedikit maju, Kevin langsung melepaskan tembakan, sayang tembaknnya masih bisa ditepis.
Lagi - lagi De Bruyne mengancam pada menit ke-17, tembakannya dari dalam kotak penalti masih membentur tiang gawang.
West Ham akhirnya mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-19.
Aksi Jarrod Bowen dari sisi kanan berhasil melepaskan tembakan yang mengenai Ruben Dias dan mengubah arah bola. Skor imbang 1-1.
Di menit ke-30 Erling Haaland kembali membuat City unggul, tembakannya dari dalam kotak penalti berhasil menjebol gawang Areola untuk kedua kalinya. Skor 1-2
Babak Kedua
West Ham hampir menyamakan di menit ke-51 melalui serangan balik, Kudus melakukan tembakan yang masih membentur tiang gawang.
Erling Haaland mencetak hattricknya di laga ini pada menit ke-83. Mendapat umpan terobosan dari Matheus Nunes.
Haaland dengan mudah menceploskan bola ke gawang West Ham untuk ketiga kalinya. Skor 1-3.
Kemenangan ini membuat Manchester City memimpin klasemen sementara dengan 9 poin dan West Ham masih tertahan di posisi 14 dengan 3 poin.
Susunan Pemain
West Ham: Areola, Palmieri, Kilman, Mavropanos, Wan-Bissaka, Alvarez, Rodriguez, Kudus, Bowen, Paqueta, Antonio.
Manchester City: Ederson, Gvardiol, Dias, Akanji, Kovacic, Lewis, Grealish, De Bruyne, Silva, Doku, Haaland
Statistik Pertandingan West Ham vs Man City
Tembakan: 10 - 23
Tembakan tepat sasaran: 2 - 8
Penguasaan: 32% - 68%
Operan: 340 - 726
Akurasi operan: 83% - 92%
Pelanggaran: 10 - 3
Kartu kuning: 3 - 2
Kartu merah: 0 - 0
Offside: 0 - 1
Sepak pojok: 3 - 11